Monday, June 11, 2012

>>= (Shift-Right With Sign Assignment)

Operator >>= (Shift-Right With Sign Assignment) digunakan untuk menugaskan nilai kepada operand A, nilai untuk operand A itu adalah hasil dari menggeser bit-bit dari operand A ke kanan sebanyak yang ditentukan oleh operand B.

Sintaks:

A >>= B

Operator >>= adalah operator standard JavaScript 1.0+, JScript 1.0+, ECMAScript 1.0+ dan di dukung Google Chrome Beta+, Firefox 1.0 (Gecko 1.7)+, Internet Explorer 3+, Netscape Navigator 2.0+, Opera 3.0+, Safari 1.0+.

Contoh di bawah ini setelah melaksanakan operasi penugasan, variabel A bernilai 1:

var A = 2; var B = 1; document.write(A >>= B); //1

Untuk lebih jelasnya anda bisa melihat artikel Operator Bitwise Right Shift JavaScript.