Elemen BIG digunakan untuk menetapkan bahwa teks dari elemen ini harus ditampilkan dengan ukuran besar.
Sintaks:
<big Attribute="Value">...</big>
Elemen-elemen Inline boleh digambarkan di dalam elemen BIG. Untuk elemen BIG itu sendiri boleh digambarkan di dalam elemen-elemen Block-Level dan elemen-elemen Inline, kecuali di dalam elemen PRE.
Dalam beberapa kasus, penggunaan elemen STRONG atau elemen-elemen pengatur heading, misalnya elemen H3 lebih baik sejak elemen-elemen tersebut bisa mengekspresikan arti dari teks lebih jelas.
Contoh penggunaan elemen BIG:
<p>Teks berikut: <big style="color:red">BIG</big>.</p>
Untuk kemampuan lebih anda bisa gunakan properti FONT-SIZE CSS, contohnya:
.bigFont
{
font-size: large;
/*aturan css lainnya...*/
}
Misalnya elemen yang ingin diatur adalah SPAN:
<p>Teks berikut: <span class="bigFont">berukuran besar</span></p>
Elemen BIG juga mendukung Atribut-Atribut Standard HTML.