Wednesday, February 1, 2012

FLOAT

Properti FLOAT menetapkan apakah suatu elemen perlu float ke kiri, ke kanan, atau tidak keduanya.

Sintaks:

float: value;

Untuk value:

none adalah nilai default.

  • left
    Elemen difloat ke kiri, dan untuk elemen-elemen setelahnya akan tertarik otomatis ke sisi kanan dari elemen yang difloat ini, kecuali elemen yang tertarik itu menerapkan clear: left atau clear: both.

    Contoh:

    .float-left { float: left; margin: 15px; width: 100px; height: 100px; } .clear-left { clear: left; }

    Di mana elemennya mungkin seperti berikut:

    <IMG CLASS="float-left" SRC="picture.gif"> <P CLASS="clear-left">Lorem ipsum...</P>
  • right
    Elemen difloat ke kanan, dan untuk elemen-elemen setelahnya akan tertarik otomatis ke sisi kiri dari elemen yang difloat ini, kecuali elemen yang tertarik itu menerapkan clear: right atau clear: both.

    Contoh:

    .float-right { float: right; margin: 15px; width: 100px; height: 100px; } .clear-right { clear: right; }

    Di mana elemennya mungkin seperti berikut:

    <IMG CLASS="float-right" SRC="picture.gif"> <P CLASS="clear-right">Lorem ipsum...</P>
  • inherit
    Menerapkan nilai FLOAT elemen induknya.

Properti FLOAT bisa diaplikasikan kepada semua elemen, kecuali kepada elemen yang diposisikan dan generated content.