Monday, June 18, 2012

join()

Metode Array.join() menggabungkan semua elemen array untuk membuat string, lalu memisahkan setiap elemen itu dengan separator yang ditetapkan separatorString.

Sintaks:

arrayObj.join(separatorString)
  • separatorString menetapkan string sebagai pemisah satu elemen dengan elemen lainnya, jika tidak digambarkan, default tanda pemisahnya adalah koma.

Metode Array.join() adalah metode standard JavaScript 1.1+, JScript 3.0+, ECMAScript 1.0+ dan di dukung Google Chrome Beta+, Firefox 1.0 (Gecko 1.7)+, Internet Explorer 4.0+, Netscape Navigator 3.0+, Opera 3.0+, Safari 1.0+.

Untuk mengkonversi bentuk string ke dalam bentuk array, gunakan metode String.split().

Contoh di bawah ini menggabungkan semua elemen array bernama array fruits, kemudian menetapkan "-" sebagai pemisahnya:

var fruits = new Array("Mango", "Apple", "Banana"); document.write(fruits.join(" - ")); //Mango - Apple - Banana