Saturday, June 9, 2012

Number

Number menyimpan informasi data berupa bilangan, untuk bilangan bisa bilangan bulat atau bilangan titik-kambang.

Number bisa dihasilkan dengan cara literal:

12345;

Atau dengan melibatkan fungsi pembangun objek Number:

var myNum = new Number(12345);

Tipe number yang dibuat secara literal adalah 'number', sedangkan tipe number yang dibuat dengan fungsi pembangun objek Number adalah 'object'.

Contoh di bawah ini mengembalikan tipe dari number, lihat keluaran yang dikembalikan operator typeof, 'number' dikembalikan:

alert(typeof(123)); // "number"

Lain hal jika number itu dibuat dengan fungsi pembangun objek Number, bukan 'number' yang dikembalikan, melainkan 'object':

var myNum = new Number(123); alert(typeof(myNum)); // "object"

Number ke String
Contoh di bawah ini mengkonversi number menjadi String:

alert(3 + "33"); // "333"

Nilai yang dikembalikan adalah "333" dan bukan 36, karena secara otomatis JavaScript mengkonversi 3 menjadi "3".

Untuk mengkonversi number ke string bisa dengan metode Number.toString().

Sebagai contoh:

var myNum = 3; alert(myNum.toString() + 33); // "333"

Untuk number yang di buat dengan fungsi pembangun objek Number, metode Function.toString() akan mengembalikan tipe yang sama, yaitu 'string':

Number ke Boolean
false jika 0 atau NaN, selain itu true dikembalikan.

Contoh di bawah ini mengkonversi myNum ke boolean, berhubung myNum berisi nilai 0, false dikembalikan:

var myNum = 0; alert(Boolean(myNum)); // false

Contoh di bawah ini mengkonversi myNum ke boolean, berhubung myNum berisi nilai 12345, true dikembalikan:

var myNum = 12345; alert(Boolean(myNum)); // true

Untuk number yang di buat dengan fungsi pembangun objek Number, true selalu dikembalikan, meskipun nilainya adalah 0, NaN:

var myNum = new Number(0); alert(Boolean(myNum)); // true